Lampaui Singapura, Kasus Corona Indonesia Kini Terbanyak se-ASEAN


Portal Sakti - Lampaui Singapura, Kasus Corona Indonesia Kini Terbanyak se-ASEAN .Pemerintah kembali mengumumkan penambahan kasus virus Corona di Indonesia. Pada Rabu (17/6/2020), terdapat penambahan 1.031 kasus baru virus Corona.
"Hari ini ada penambahan kasus konfirmasi COVID-19 positif sebanyak 1.031 orang sehingga akumulasi positif yang telah kita miliki sebanyak 41.431 orang," kata juru bicara pemerintah untuk penanganan virus Corona COVID-19, Achmad Yurianto, Rabu (17/6/2020).

Jumlah kasus positif virus Corona di Indonesia kini menjadi 41.431. Ini berarti kasus positif Corona Indonesia untuk pertama kalinya menjadi yang tertinggi di Asia Tenggara (ASEAN).

BACA JUGA : 11 Rumus Bahasa Orang Indonesia dari Berbagai Daerah. Kamu Termasuk yang Mana?

Jumlah kasus positif virus Corona di Indonesia melampaui Singapura yang selama ini menjadi negara dengan kasus positif Corona tertinggi di ASEAN. Singapura hari ini hanya mencatatkan penambahan 247 kasus baru sehingga total kasus menjadi 41.216.

Indonesia diketahui sudah memeriksa sekitar 559.000 spesimen. Hari ini ada 19.757 spesimen yang diperiksa, semakin mendekati target dari Presiden Joko Widodo yaitu 20 ribu pemeriksaan spesimen per hari. TiketQQ

Mengutip Worldometer, berikut jumlah kasus positif virus Corona di ASEAN pada Rabu(17/6/2020):

  • Indonesia 41.431 kasus
  • Singapura 41.216 kasus
  • Filipina 27.238 kasus
  • Malaysia 8.515 kasus
  • Thailand 3.135 kasus
  • Vietnam 335 kasus
  • Myanmar 262 kasus
  • Brunei Darussalam 141 kasus
  • Kamboja 128 kasus
  • Timor Leste 24 kasus
  • Laos 19 kasu

Posting Komentar

0 Komentar